dc.description.abstract |
Manisan kolang kaling adalah salah satu produk yang cukup disukai masyarakat
Indonesia. Penambahan warna pada manisan kolang kaling dilakukan untuk menambah
daya tarik. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan kelayakan usaha manisan kolang
kaling secara finansial. Pada penelitian ini dilakukan penentuan kapasitas produksi,
perhitungan neraca masa dan neraca kalor, kebutuhan mesin dan peralatan, ruangan,
tenaga kerja dan waktu kerja, utilitas, penentuan harga jual dan analisis kelayakan usaha.
Usaha dirancang dengan kapasitas 20 kg atau 200 kemasan dengan berat 100 gram per
hari, dengan hari kerja selama 5 hari per minggu. Investasi biaya sebesar Rp. 7.453.300 ,
luas ruangan 12 m
2
, umur ekonomi perhitungan analisis finansial dilakukan selama lima
tahun, harga produksi per kemasan (100 g) dari keuntungan ± 20% sebesar Rp. 4.400.
Dengan kapasitas produksi tersebut diperoleh nilai NPV positif sebesar 75.135.175, IRR
sebesar 26,28% (> Df 9,75%), B/C Ratio 1,102 (>1), Payback Period selama 10 bulan
dan BEP sebanyak 40212 kemasan per tahun. Berdasarkan parameter finansial, maka
dapat disimpulkan bahwa usaha manisan basah kolang kaling dengan penambahan
pewarna ekstrak bunga telang, kapasitas 20 kg per hari layak untuk diimplementasikan |
en_US |