DSpace Repository

PRA-RANCANGAN PABRIK ETILEN OKSIDA DARI ETILEN DAN UDARA KAPASITAS 96.000 TON PER TAHUN

Show simple item record

dc.contributor.advisor Marsudi, Sidik
dc.contributor.advisor Enjarlis, Enjarlis
dc.contributor.author Rahman, Dede Dini
dc.contributor.author Ambarita, Helena Eka Mora
dc.date.accessioned 2021-06-17T04:31:53Z
dc.date.available 2021-06-17T04:31:53Z
dc.date.issued 2020-09-19
dc.identifier.uri http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/635
dc.description Dosen Pembimbing I: Sidik Marsudi ; Dosen Pembimbing II: Enjarlis en_US
dc.description.abstract Etilen oksida merupakan senyawa organik golongan eter dengan rumus molekul C2H4O yang merupakan hasil oksidasi langsung antara etilen dengan udara/oksigen dengan bantuan katalis perak. Etilen oksida atau dikenal dengan nama lain Oxirane berwujud gas tidak berwarna yang mudah terbakar dan memiliki bau yang khas. Di Indonesia etilen oksida merupakan salah satu bahan intermediate yang pemenuhannya masih bergantung pada impor, sementara kebutuhan tiap tahun semakin meningkat, hal ini merupakan salah satu peluang usaha. Pabrik Etilen Oksida ini akan didirikan pada awal tahun 2021 dan mulai beroperasi pada tahun 2020 di Kawasan Krakatau Industrial Estate Cilegon, Banten dengan kapasitas 96.000 ton/tahun. Pada proses pembuatan etilen oksida terdapat tiga tahapan proses, yaitu tahapan proses reaksi, tahapan pemurnian dan tahapan recycle gas. Pada tahapan reaksi, etilen oksida terbentuk melalui proses oksidasi langsung etilen oleh oksigen dari udara dengan bantuan katalis perak. Reaksi berlangsung pada reaktor Fixed Bed Multitube dengan kondisi operasi yaitu 200℃ pada tekanan 10 atm. Pada tahapan pemurnian, etilen oksida yang terbentuk akan di absorbsi dengan menggunakan absorban air, kemudian melalui tahap pemurnian lebih lanjut sehingga diperoleh etilen oksida dengan kemurnian 99.97%. Gas hasil reaksi lainnya dan juga gas sisa reaksi akan dimasukkan ke kolom CO2 Absorber untuk dihilangkan kandungan CO2nya, gas – gas yang tidak bereaksi kemudian di recycle untuk diumpankan kembali ke reaktor.Dalam prosesnya pabrik ini memerlukan sarana penunjang (utilitas) diantaranya yaitu kebutuhna air sebesar 81.818,38 Kg/jam , kebutuhan listrik sebesar 4.106,22 kWh, kebutuhan bahan bakar yakni solar sebesar 9.412,2 liter/hari. Badan Hukum perusahan ini adalah perseroan terbatas (PT), dengan struktur organisasi yang dipakai adalah sistem garis dan staff. Perusahaan dipimpin oleh seorang Direktur Utama dengan jumlah karyawan 119 orang. Pabrik beroperasi 24 jam selama 330 hari dalam setahun. Hasil analisa ekonomi yang telah dilakukan adalah sebgai berikut, a. Total Modal Investasi (TCI) = Rp 4.266.440.132.307 - Modal sendiri (77,73%) = Rp 3.316.710.825.421 - Pinjamna Bank (22,27%) = Rp 950.000.000.000 b. BEP (Break Even Point ) = 33,32 % c. IRR (Internal Rate Of Return) = 30,5% d. MPP (Minimum Payback Period) = 4 tahun 7 bulan e. NCFPV (Net Cash Flow Precent Value) = Rp 5.197615.667.826 Berdasarkan hasil analisa poin c, d dan e maka dapat diambil kesimpulan bahwa pabrik Etilen Oksida layak untuk didirikan (Feasible) en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Institut Teknologi Indonesia en_US
dc.subject Etilen en_US
dc.subject Oksigen en_US
dc.subject Etilen Oksida en_US
dc.subject Oksidasi Langsung en_US
dc.title PRA-RANCANGAN PABRIK ETILEN OKSIDA DARI ETILEN DAN UDARA KAPASITAS 96.000 TON PER TAHUN en_US
dc.type Thesis en_US
dc.identifier.nidn NIDN0317036603
dc.identifier.nidn NIDN0308086404
dc.identifier.nim NIM1141725006
dc.identifier.nim NIM1141725013
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI24201#Teknik Kimia


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Advanced Search

Browse

My Account