dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya
kepemimpinan, lingkungan kerja dan budaya kerja baik secara parsial maupun
simultan terhadap kepuasan kerja pegawai Dinas Bangunan dan Penataan
Ruang Kota Tangerang Selatan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif
dan merupakan penelitian populasi. Subjek penelitian ini adalah semua
pegawai Dinas Bangunan dan Penataan Ruang Kota Tangerang Selatan dengan
jumlah 150 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang telah diuji
validitas dan reliabilitasnya sedangkan analisis data dilakukan dengan
menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa: 1)Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara gaya
kepemimpinan terhadap kepuasan kerja yang ditunjukkan dari hasil uji thitung
sebesar 12,043 dengan signifikansi 0,000. 2)Terdapat tidak berpengaruh secara
signifikan antara lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja yang ditunjukkan
dari hasil uji thitung sebesar – 0,067 dengan signifikansi sebesar 0,946.
3)Terdapat tidak berpengaruh secara signifikan antara budaya kerja terhadap
kepuasan kerja yang ditunjukkan dari hasil uji thitung sebesar - 0,038 dengan
signifikansi 0,522. 4)Terdapat pengaruh signifikan antara gaya kepemimpinan,
lingkungan kerja dan budaya kerja secara simultan terhadap kepuasan kerja, hal
ini ditunjukkan oleh nilai Fhitung sebesar 49,453 dengan nilai signifikansi 0,000
dan dapat ditulis dengan persamaan regresi Y= 8.850 + 0,822X1 - 0,005X2 -
0,059X3 + ε. Dengan besar pengaruh sebesar 50,4%, sedangkan sisanya sebesar
49,6% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian. |
en_US |