Abstract:
Pengenalan wajah bisa dilakukan dengan berbagai metode. Ekstraksi ciri
merupakan salah satu tahapan dalam pengenalan wajah. Pada Tugas Akhir ini
digunakan ekstraksi ciri TDPCA (Two Dimensional Principal Component
Analysis). Data latih diambil terlebih dahulu gambar digital kemudian dilakukan
cropping untuk mendapatkan citra wajah. Setelah ekstraksi ciri TDPCA dilakukan
tahap klasifikasi dengan metode klasifikasi euclidean distance dan mahalanobis
distance. Implementasi secara keseluruhan dilakukan menggunakan Matlab.