Abstract:
PT. PETROTURBO adalah sebuah perusahaan yang bergerak dibidang manufaktur, Perakitan dan
Distributor yang digunakan perusahaan-perusahaan tambang seperti perusahaan minyak sebagai jasa
pelaksana konstruksi instalasi (Perpipaan, Gas dan Energi). Perusahaan ini memiliki training center
sebagai pusat kegiatan Pendidikan dan pelatihan untuk mendukung kegiatan manufaktur, perakitan dan
distributor. Pada Penelitian Tugas Akhir berjudul "USULAN PERBAIKAN METODE KERJA DAN
IDENTIFIKASI PEMBOROSAN ELEMEN GERAKAN DARI ASPEK ERGONOMI DI STASIUN
KERJA SCANNING PT. PETROTURBO ". Pada penelitian Tugas Akhir ini dilakukan pengumpulan
data peta tangan kanan tangan kiri, assembly chart, dan peta pekerja mesin pada proses Scanning.
Selanjutnya pengolahan data berupa analisis 7 pemborosan. Pada modul ini pemborosan terjadi karena
gerakan yang tidak memiliki nilai tambah dan perlu dihilangkan. Lalu dilakukan analisis 8 langkah
pemecahan masalah dengan menggunakan metode pemecahan masalah atau 7 tools. Diantaranya
menggunakan Lembar Periksa dan Diagram pareto. Pada proses Scanning masalah pada proses ini adalah
Mengobrol 25%, Bermain Handphone 20%, Mengangkat Produk 20%, Meletakan Produk 20%, Berjalan
Menuju Komputer 5%, Memegang Keyboard 5%, Memegang Mouse 5%. Lalu menggunakan diagram
fishbone dengan menggunakan akar masalah dari pareto. Terdapat 3 faktor penyebab masalah yaitu
manusia, lingkungan dan metode. Lalu dilakukan analisis 5 why ditemukan bahwa terdapat akar
permasalahannya adalah karena tidak adanya pelatihan khusus untuk para operator sebelum melakukan
pekerjaannya. Lalu dilakukan analisis 5W+1H didapatlah cara melakukan perbaikan pada manusia adalah
adanya pelatihan untuk para operator, pada lingkungan adalah pengaturan tatan letak yang lebih baik, dan
pada metode adalah penetapan SOP dalam melakukan aktivitas pekerjaan. Lalu ada usulan peta kerja
dimana pada usulan ini terdapat waktu yang cukup berbeda pada perakitan dari 1954,40 menjadi 1184,60
detik pada PTKTK.Sedangkan PMM produktivitas mesin meningkat dari 76,55% menjadi 79,23%.