Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/1869
Title: PENGARUH PENAMBAHAN SILICA FUME TERHADAP KUAT TEKAN BETON POROUS
Authors: Ismaniar, Arum
Lumingkewas, Riana Herlina
Keywords: Beton Porous
Beton Ringan
Silica Fume
Kuat Tekan
Issue Date: 21-Aug-2019
Publisher: Institut Teknologi Indonesia
Abstract: Indonesia yang merupakan negara dengan tingkat curah hujan yang cukup tinggi, dan terkadang curah hujan kerap menimbulkan gangguan berupa genangan. Beton berpori yang menjadi salah satu solusi dalam konstruksi perkerasan jalan dan merupakan produk yang dapat dikatakan berhasil dalam memenuhi harapan. Bentuk beton berpori yang berongga rongga menyebabkan kuat tekan beton berpori relatif rendah, sehingga dibutuhkan penelitian untuk mencari peningkatan kualitas kuat tekan beton berpori. Guna meningkatkan kuat tekan dari beton porous, penggunaan silica fume sebagai bahan tambah dapat dijadikan altematif solusi. Pada penelitian ini menggunakan campuran silica fume dengan penggunaan untuk tiap adukan sebanyak 6%, 7%, 8%, 9% terhadap semen untuk perbandingan semen dan kerikil. Rasio perbandingan semen dan kerikil yang digunakan yaitu 1 :4. Benda uji dibuat dalam bentuk silinder berdiameter 150 mm dan tinggi 300 mm dengan faktor air semen 0,4. Adapun jumlah benda uji total yang digunakan dalam penelitian ini adalah berjumlah 45 benda uji. Dalam penelitian ini tidak menggunakan pasir tiap adukannya dan untuk pengujian pada penelitian beton porous ini yaitu pengujian kuat tekan. Pengujian kuat tekan beton dilakukan saat umur beton porous 7, 14, dan 28 hari. Hasil dari penelitian ini kuat tekan optimum beton porous dengan penambahan variasi persentasi silica fume terdapat pada variasi persentase penambahan 6% silica fume pada perbandingan umur 28 hari sebesar 6.134 Mpa. Pada pengujian permeabilitas waktu kecepatan air terbesar didapat pada beton dengan penambahan 6% silica fume yaitu 2.09 cm/det dengan volume air yang terbuang/lolos sebanyak 807 gram.
Description: Dosen pembimbing : Riana Herlina Lumingkewas
URI: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/1869
Appears in Collections:[TA] Teknik Sipil

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
COVER.pdfCOVER280.73 kBAdobe PDFView/Open
ABSTRAK.pdfABSTRAK1.27 MBAdobe PDFView/Open
DAFTAR PUSTAKA.pdfDAFTAR PUSTAKA1.61 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.