Abstract:
Pada dasarnya kemampuan mengenali wajah (face recognition) seseorang
merupakan hal yang mudah bagi manusia, namun tidak demikian bagi komputer.
Agar komputer bisa mengenali wajah secara otomatis dibutuhkan serangkaian
proses yang tidak sederhana. Mulai dari proses pengambilan gambar sebagai
input, ekstraksi ciri dan diakhiri dengan proses pengenalan atau proses klasifikasi.
Pada tahap ekstraksi ciri beberapa model sudah dikembangkan salah satunya
adalah LDA (Linier Discriminant Analysis). Kelemahan metoda LDA adalah
mengekstrak ciri secara iterative per kelas, sehingga perlu iterasi banyak ketika
melibatkan kelas objek yang banyak. Pada Tugas Akhir ini akan
diimplementasikan metoda TDLDA (Two Dimensional Linier Discriminant
Analysis) yang dapat mengekstrak ciri objek dari banyak kelas secara simultan
dalam satu iterasi. Uji coba dilakukan dalam sistem pengenalan pola wajah,
dengan 40 data latih. Implementasi secara keseluruhan dilakukan menggunakan
Matlab dan mendapat tingkat akurasi ≥ 70,3%.