Abstract:
Pengelolaan energi yang efisien semakin mendapat perhatian, dan inovasi dalam sistem
kontrol dan pemantauan daya listrik menjadi penting dalam upaya ini. Penelitian ini bertujuan
mengembangkan sistem kontrol dan pemantauan daya listrik berbasis IoT dengan fokus pada
efisiensi energi. Alat ini terdiri dari relai kontrol, mikrokontroler ESP32, Liquid Crystal Display
(LCD), dan sensor PZEM-004T untuk mengukur tegangan, arus, daya aktif, frekuensi, dan
penggunaan energi listrik. Hasil analisis menunjukkan tingkat akurasi tinggi dengan prosentase
error rendah (sekitar 0,18% untuk tegangan, 1,30% untuk arus, dan 0,34% untuk frekuensi),
menegaskan keandalan alat dalam pemantauan dan pengendalian energi. Dalam konteks praktis,
alat ini memiliki potensi untuk digunakan dalam rumah pintar atau instalasi komersial,
memberikan kontribusi besar pada penghematan energi dan efisiensi biaya dalam manajemen
energi. Dengan demikian, penelitian ini menawarkan solusi yang solid untuk pengelolaan energi
yang efisien dan efektif.