Abstract:
Bahan bakar merupakan salah satu bahan yang utama dalam proses terjadinya pembakaran pada
sebuah mesin, salah satu bahan bakar yang masih sering digunakan adalah solar pada mesin diesel.
Penggunaan mesin diesel diberbagai bidang industri dan transportasi masih tergolong tinggi,
sehingga penggunaan bahan bakar solar masih banyak digunakan. Untuk mencegah terjadinya
kelangkaan pada bahan bakar solar, maka dari itu perlu dilakukan sebuah penelitian pada bahan bakar
emulsi yang terdiri dari dexlite, aquades dan surfaktan dengan perbandingan 89:10:1 v/v% (E10),
84:15:1 v/v% (E15) dan 79:20:1 v/v% (E20). Dari proses analisa yang dilakukan, diperoleh hasil
perhitungan torsi (55,20 Nm) dan daya (106 kW). Pada pengujian bahan bakar emulsi tipe mesin
diesel yang digunakan 3TNV82A dengan spesifikasi 3 silinder. Analisa yang dilakukan bertujuan
mencari nilai specific fuel consumption dan brake specific fuel consumption pada masing-masing
bahan bakar. Dari beban yang diberikan, (2,75 kW), (5,73 kW) dan (9,25 kW) maka diperoleh nilai
sfc (1,88 L/kWh), (0,84 L/kWh), (0,53 L/kWh) dan bsfc (0,53 L/kWh), (0,37 L/kWh), (0,34 L/kWh).
Pada bahan bakar emulsi 20% dapat diamati pada bahan bakar emulsi (E20) bahwa diperoleh hasil
analisa yang lebih baik.