dc.description.abstract |
Seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi yang semakin canggih,
membuat konsumen lebih selektif dalam memilih kualitas produk yang dibeli.
Sehingga perusahaan dituntut untuk meningkatkan kualitas produk, agar tidak
kalah saing dengan kompetitor lain. Six Sigma merupakan metode yang efektif
untuk meningkatkan dan memperbaiki kualitas, dan meminimalisir produk cacat
yang dihasilkan dalam proses produksi. Tujuan six sigma untuk meningkatkan
kualitas dan meminimalisir jumlah produk cacat, dengan melakukan 5 tahapan
yaitu: Define, Measure, Analyze, Improve, dan Control (DMAIC). PT Catur
Sejahtera Bersama adalah perusahaan yang bergerak di bidang percetakan.
Perusahaan ini memproduksi berbagai macam packaging yang digunakan dalam
mengemas produk. Dalam proses produksi yang dilakukan terdapat produk cacat.
Dari penelitian yang telah dilakukan terdapat 2 jenis cacat yaitu: cacat cetak dan
cacat pond. Berdasarkan perhitungan data pada bulan oktober 2019, memiliki
tingkat sigma awal sebesar 4.5545 dengan presentase jenis cacat terbesar adalah
cacat cetak sebesar 72%. Untuk mengetahui faktor penyebab dari cacat cetak
maka digunakan diagram Fishbone, dan menggunakan tabel Failure Mode and
Effect Analysis (FMEA) untuk menentukan prioritas rencana perbaikan yang akan
dilakukan. Kemudian dilakukan cara perbaikan dalam upaya meningkatkan
kualitas. Setelah dilakukan perbaikan, tingkat sigma naik menjadi 4.9321,
sehingga tingkat sigma mengalami kenaikan sebesar 0.3776. |
en_US |