dc.description.abstract |
Sebagai bentuk transparansi perusahaan perbankan mempublikasikan laporan
keuangannya, tidak mudah mengetahui kinerja keuangan secara keseluruhan hanya
dengan melihat sekilas laporan keuangan suatu bank. ada beberapa metode untuk
mengetahui secara jelas sehat atau tidaknya Serta baik atau tidaknya kinerja bank,
diantaranya adalah dengan Metode RGEC (risk profile, good corporate
governance, earnings, capital). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat
kesehatan dan kinerja keuangan PT. Bank Negara Indonesia Tbk. Periode 2015-
2018 dengan pengumpulan data melalui laporan keuangan tahunan, yang nantinya
akan dianalisis menggunakan metode RGEC dengan variabel sebagai berikut: NPL,
LDR, GCG, ROA, ROE dan CAR. Kemudian memasukan hasil rasio dari variabel
tersebut untuk mendapatkan Tingkat Komposit Kesehatan Bank. Hasil Penelitian
ini menunjukan bahwa selama periode 2015-2018 PT. Bank Negara Indonesia
mendapat Kriteria “Sehat” dengan rata-rata nilai Komposit Sebesar 88,33%, untuk
PT. Bank BNI diharapkan tetap menjaga tingkat kesehatannya secara keseluruhan
dapat dikatakan bahwa BNI merupakan bank yang sehat sehingga dinilai sangat
mampu menghadapi pengaruh negatif yang signifikan dari perubahan kondisi bisnis
serta faktor eksternal lainnya. jika terdapat kelemahan maka secara umum
kelemahan tersebut tidak terlalu signifikan. Sebagai salah satu Bank BUMN di
Indonesia, BNI hendaknya tetap menjaga tingkat kesehatan bank pada tahun-tahun
berikutnya agar dapat mempertahankan kepercayaan masyarakat, nasabah dan
stakeholder terhadap bank BNI. |
en_US |