Abstract:
Aluminium paduan T6061 dan aumunium paduan AC4B merupakan
paduan yang pada umumnya diaplikasikan untuk otomotif maupun alat-alat
kontruksi. Material alumunium alloy T6061 dan alumunium alloy AC4B untuk
diaplikasikan sebagai material pembuat frame (rangka) sepeda motor drag. Maka
dilakukan penelitian mengenai pengaruh variasi temperatur aging terhadap uji
kekerasan Vickres, dan metalografi. Dengan variasi temperatur 120, 150, dan
180oC selama 9 jam kemudian didinginkan diudara ruangan. Kekerasan
maksimum pada alumunium T6061 didapatkan pada temperatur 150 oC yaitu
139,11 HV, sedangkan pada alumunium AC4B didapati pada temperatur 180°C
dengan kekerasan 130,89 HV. Kekuatan Vickers terendah pada alumunium T6061
didapatkan pada temperatur 180oC dengan kekerasan 129,09 HV. Sedangkan pada
alumunium AC4B didapati pada temperatur 150°C dengan kekerasan 99,34 HV.
Hasil data perbandingan material yang layak dan bisa digunakan adalah
alumunium paduan T6061 pada temperatur 120°C dan 180°C.