Abstract:
Kualitas penghawaan alami di rumah-rumah susun sederhana di Jakarta
cenderung rendah. Hal tersebut tampaknya disebabkan oleh beberapa hal, antara
lain bentuk dan penempatan bukaan yang kurang memadai, penempatan perabotan
yang kurang tepat, bentuk dan orientasi massa rumah susun serta minimnya
perlindungan dari radiasi matahari. Padahal penghawaan alami berperan penting
dalam meningkatkan kualitas udara di dalam ruang dan kesehatan penghuni serta
membantu meningkatkan efisiensi pemakaian listrik. Desain rumah susun yang baik
dapat meningkatkan kualitas penghawaan alami dan meningkatkan efisiensi
penggunaan listrik pada unit-unit huniannya.
Tujuan penelitian ini adalah mencoba memecahkan permasalahan
penghawaan alami yang ada di rumah susun sederhana secara arsitektural melalui
pengolahan tata ruang eksterior dan interior rumah susun sederhana yang dapat
mewadahi aktifitas penghuni berikut perlengkapan penunjangnya dengan tepat
sekaligus menghadirkan penghawaan alami yang baik sehingga penghunian rumah
susun dapat berjalan secara efisien, nyaman, sehat dan aman.
Tahapan penelitian dimulai dengan melakukan studi terhadap rumah-rumah
susun yang ada di Jakarta melalui wawancara dan dokumentasi kondisi rumah
susun. Studi juga dilakukan dengan mempelajari desain-desain rumah susun melalui
dokumen-dokumen kerja dan standar-standar yang ada. Pengumpulan data-data
iklim terutama kecepatan angin juga dilakukan untuk mendapatkan gambaran kondisi
yang sedang berlangsung dalam kurun waktu tertentu. Data-data tersebut akan
diolah untuk menghasilkan acuan pembuatan model bangunan rumah susun yang
nantinya akan diuji dengan menggunakan wind tunnel dan komputer.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa masalah penghawaan alami di rumah
susun sederhana dapat dipecahkan melalui pengolahan desain bangunan yang tepat
dan menyesuaikan diri dengan kondisi alam sekitar. Terjadi perubahan positif yang
cukup signifikan setelah dilakukan perbaikan pada desain unit hunian yang ada.
Melalui penelitian ini diharapkan masyarakat dapat mengetahui penyebab
terjadinya masalah pada penghawaan alami dalam ruang serta mampu
memecahkannya secara sederhana, efisien dan tepat. Beberapa keuntungan yang
dapat diperoleh adalah aliran udara di dalam ruang dapat berlangsung dengan baik
dan merata, frekuensi pemakaian alat pengkondisian udara dan sejenisnya dapat
berkurang, minim biaya pemeliharaan serta dapat berfungsi sepanjang waktu.