DSpace Repository

PERENCANAAN JARINGAN SANITASI DAN LIMBAH UNTUK MEWUJUDKAN RUANG PERMUKIMAN YANG TANGGUH DI KAMPUNG KERANGGAN TANGERANG SELATAN

Show simple item record

dc.contributor.author Ridzqo, Intan Findanavy
dc.contributor.author Rochimah, Estuti
dc.contributor.author Upa, Verdy Ananda
dc.date.accessioned 2022-01-20T07:12:15Z
dc.date.available 2022-01-20T07:12:15Z
dc.date.issued 2020
dc.identifier.uri http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/1118
dc.description LAPORAN PENGABDIAN MASYARAKAT (MANDIRI) en_US
dc.description.abstract Berawal dari hasil Kajian Ekowisata Kampung Keranggan oleh Dinas Pariwisata Kota Tangerang Selatan Tahun 2019 bahwa Kampung Keranggan memiliki potensi alam dan ragam potensi budaya kuliner yang dapat dikemas menjadi suatu program rekreasi dan edukasi. Hal ini juga didukung oleh posisi Kampung Keranggan yang strategis di perbatasan antara Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan, lahan yang berkontur, dan panorama Sungai Cisadane. Namun, potensi ini sangat memungkinkan untuk diambil alih oleh pengembang, melihat telah adanya pembangunan perumahan swasta di seberang permukiman ini. Kondisi ini menyadarkan masyarakat untuk menjaga ruang hidup bersamanya, salah satunya melalui upaya menciptakan kegiatan pariwisata berwawasan lingkungan (ecotourism) di area tepi Sungai Cisadane untuk tetap menjaga keberadaan permukiman ini. Namun, hal ini tidak diiringi dengan kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan yang bersih. Umumnya warga tidak memiliki tempat pembuangan sampah sementara, ditambah dengan absennya sistem pembuangan sampah kolektif. Masyarakat cenderung membuang sampah di lahan-lahan kosong di sekitar huniannya. Selain itu, permukiman ini juga tidak dilengkapi dengan jaringan sanitasi yang memadai. Air limbah dibiarkan meresap ke dalam tanah, padahal masyarakat juga memanfaatkan air tanah untuk kebutuhan air bersih. Melihat fenomena tersebut, masyarakat memerlukan dukungan perencanaan infrastruktur kelengkapan permukiman yang mampu mempertahankan dan menjaga keberlanjutan permukiman Kampung Keranggan, serta menciptakan bagian dari ruang kota yang tangguh. Untuk itu, kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat ini dilakukan untuk memberikan pendampingan kepada masyarakat Kampung Keranggan dalam merencanakan kebutuhan infrastruktur permukiman tersebut dan mempersiapkannya untuk dapat diwujudkan. en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Institut Teknologi Indonesia en_US
dc.subject Jaringan Sanitasi en_US
dc.subject Jaringan Limbah en_US
dc.subject Kampung Keranggan en_US
dc.subject Permukiman Tangguh en_US
dc.title PERENCANAAN JARINGAN SANITASI DAN LIMBAH UNTUK MEWUJUDKAN RUANG PERMUKIMAN YANG TANGGUH DI KAMPUNG KERANGGAN TANGERANG SELATAN en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Advanced Search

Browse

My Account