Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/1091
Title: USULAN PERBAIKAN KUALITAS GUNA MENGURANGI CACAT DOMINAN PADA PROSES PRODUKSI GIBOULT JOINT DENGAN PENDEKATAN SIX SIGMA DI PT XYZ
Authors: Lahuddin, Abdul Haris
Larasati, Ariny Parama
Keywords: Peningkatan Kualitas
Six Sigma
DPMO
DMAIC
Issue Date: 16-Sep-2020
Publisher: Institut Teknologi Indonesia
Abstract: Peningkatan kualitas merupakan suatu hal yang paling esensial bagi suatu perusahaan untuk tetap eksis dalam dunia bisnis yang kompetitif ini. PT XYZ adalah perusahan industri manufaktur yang bergerak di bidang pengecoran logam. Produk yang dihasilkan antara lain, Man Hole, Clamp Saddle, Flange Spigot, Bend All Socket, Flange Adaptor, Reduce All Flange, Giboult Joint, Tee All Flange. Perusahaan yang mampu bersaing adalah perusahaan yang mempunyai proses bisnis yang berkualitas tinggi dan mampu memenuhi keinginan pelanggan, salah satu hal yang sangat erat kaitannya dengan kualitas adalah six sigma. Six sigma adalah suatu visi peningkatan kualitas menuju target 3,4 kegagalan per sejuta kesempatan untuk setiap transaksi produk barang dan jasa. Jadi six sigma merupakan suatu metode atau teknik pengendalian dan peningkatan kualitas yang merupakan terobosan baru dalam bidang manajemen kualitas. Perusahaan-perusahaan kelas dunia menjadikan six sigma sebagai suatu standar karena kemampuannya untuk mencapai tingkat kegagalan nol, define-measure-analyze-improve-control (DMAIC). Pada penelitian ini, peneliti akan mencoba menerapkan konsep six sigma melalui 5 fase DMAIC pada proses produksi Giboult Joint. Dengan menggunakan metode six sigma dapat diketahui bahwa kualitas produk Giboult Joint yang dihasilkan oleh perusahaan cukup baik yaitu 3,75 sigma dengan tingkat kerusakan 12.309 untuk sejuta produksi (DPMO). Implementasi peningkatan kualitas six sigma pada penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada tiga penyebab produk cacat tertinggi yaitu: lubang-lubang sebanyak 26,18%, permukaan kasar sebanyak 22,71% dan penyusutan 21,16%. Dengan total persen kumulatif dari ketiga jenis cacat dominan tersebut sebesar 70,04%. Hasil ini dapat menjadi tolak ukur untuk melakukan perbaikan hingga mencapai perusahaan kelas dunia.
Description: Dosen Pembimbing: Abdul Haris Lahuddin
URI: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/1091
Appears in Collections:[TA] Teknik Industri

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
COVER.pdfJUDUL22.31 kBAdobe PDFView/Open
ABSTRAK.pdfABSTRAK311.72 kBAdobe PDFView/Open
BAB III.pdf
  Restricted Access
BAB III354.32 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
BAB V.pdf
  Restricted Access
BAB V301.11 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
BAB II.pdf
  Restricted Access
BAB II681.22 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
BAB VI.pdf
  Restricted Access
BAB VI291.91 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
DAFTAR PUSTAKA.pdfDAFTAR PUSTAKA272.78 kBAdobe PDFView/Open
FULL TEXT.pdf
  Restricted Access
FULL TEXT2.09 MBAdobe PDFView/Open Request a copy
BAB I.pdfBAB I434.81 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.