Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/729
Title: PENGARUH VARIASI ARUS ELEKTRODA E 7016 TERHADAP KEKERASAN, STRUKTUR MIKRO DAN TEGANGAN TARIK PENGELASAN SMAW BAJA JIS S41C
Authors: Suastiyanti, Dwita
Suherman, Agus
Keywords: SMAW
Kekuatan Tarik
Struktur Mikro
Baja JIS S41C
AWS A.5 E7016
Kampuh Square Groove
Issue Date: Aug-2020
Publisher: Institut Teknologi Indonesia
Abstract: Pengelasan SMAW (Sield Metal Arc Welding) adalah Salah satu metoda pengelasan yang paling banyak digunakan. Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi kualitas hasil lasan, seperti faktor penentuan besar arus listrik elektroda yang digunakan, jenis kampuh las, posisi pengelasan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh arus pengelasan terhadap kekuatan tarik, kekerasan dan struktur mikro las baja JIS S41C. Pada penelitian ini bahan uji akan diberi perlakuan pengelasan dengan variasi arus 80 A, 100 A, 120 A, menggunakan las SMAW polaritas terbalik dengan elektroda AWS A.5 E7016 berdiameter 3,2 mm menggunakan bentuk kampuh Square Groove standar AWS. Adapun aplikasi dari proses sambungan las ini adalah untuk sambungan konstruksi troli gantung yang digunakan untuk perpindahan barang. Sehingga diperlukan kekuatan sambungan las yang tinggi. Hasil penelitian disimpulkan dari ketiga parameter pengelasan T-Joint yakni 80A, 100A, 120A pengelasan dengan arus 120A dinyatakan sebagai yang terkeras dengan nilai 228,2 N/mm2, sedangkan yang terkuat ditandai dari hasil pengujian kekerasan dicapai oleh parameter arus 80A dengan nilai 202,3 HV. Dari hasil pengujian, ketiga parameter pengelasan memenuhi syarat karena menghasilkan kekuatan tarik di atas kekuatan tarik minimum logam dasar. Hasil analisis struktur mikro diketahui terjadi peningkatan kekerasan mulai dari logam induk, daerah HAZ sampai ke daerah logam las karena pengaruh paparan panas pengelasan yang berbeda besar masukan panas, jarak terhadap sumber panas dan kecepatan pendinginan yang berbeda pula.
Description: Dosen Pembimbing: Dwita Suastiyanti
URI: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/729
Appears in Collections:[TA] Teknik Mesin

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
COVER.pdfCOVER17.37 kBAdobe PDFView/Open
ABSTRAK.pdfABSTRAK14.29 kBAdobe PDFView/Open
2. BAB I.pdfBAB I427.7 kBAdobe PDFView/Open
3. BAB II.pdf
  Restricted Access
BAB II1.12 MBAdobe PDFView/Open Request a copy
4. BAB III.pdf
  Restricted Access
BAB III394.87 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
6. BAB V.pdf
  Restricted Access
BAB V231.37 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
7. DAFTAR REFERENSI.pdfDAFTAR PUSTAKA303.39 kBAdobe PDFView/Open
Full Text.pdf
  Restricted Access
FULL TEXT3.63 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.