Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/1038
Title: USULAN PENERAPAN TOTAL PRODUCTIVE MAINTENANCE (TPM) DALAM MENINGKATKAN OVERALL EQUIPMENT EFFECTIVENESS (OEE) MESIN ROVING FL2 DI DEPARTEMEN SPINNING PT. UNITEX TBK
Authors: Ch. Nendissa, Bendjamin
Assyiddiqi, Hasbi
Keywords: Total Productive Maintenance (TPM)
Overall Equipment Effectiveness (OEE)
Availability
Performance Efficiency
Rate Of Quality
Issue Date: 2020
Publisher: Institut Teknologi Indonesia
Abstract: Penelitian ini menganalisis tentang usulan penerapan Total Productive Maintenance (TPM) dengan menggunakan metode Overall Equipment Effectiveness (OEE) pada mesin Roving FL2 di departement Spinning PT. Unitek Tbk. Penerapan Total Productive Maintenance (TPM) ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas dan efisiensi kinerja dari mesin Roving FL2, merumuskan faktor-faktor yang memberikan kontribusi terbesar tehadap nilai OEE dari keenam kerugian utama (Six Big Losses) dan untuk mengetahui solusi perbaikan yang dapat dilakukan untuk perusahaan. Keenam kerugian (Six Big Losses) diantaranya: Kerugian karena kerusakan peralatan (Breakdown Losses), Kerugian karena pemasangan peralatan (Set Up and Adjusment Losses), Kerugian karena beroperasi tanpa beban maupun berhenti sesaat (Idling and Minor Stoppages Losses), Kerugian karena penurunan kecepatan produksi (Reduce Speed Losses), Kerugian karena hasil rendah (Yeild Losses), dan kerugian karena cacat produk saat produksi (Rework Losses). Yang kemudian setelah dilakukan perhitungan nilai OEE mesin Roving FL2 selama periode bulan Maret 2018 – Februari 2019 diperoleh nilai Availability sebesar 95,8% nilai ini telah memenuhi standard nilai JIPM Availability yang sebesar 90,0%, Performance Efficiency sebesar 86,4% nilai ini belum memenuhi standard nilai JIPM yang sebesar 95,0%, Rate Of Quality sebesar 97,6% nilai ini belum memenuhi standard nilai JIPM Rate Of Quality yang sebesar 99,0%, dan nilai OEE yang merupakan hasil dari perhitungan nilai Availability x Performance Efficiency x Rate Of Quality yang menghasilkan nilai OEE 80,8% dan nilai ini atau produksi ini belum dianggap sebagai kelas dunia dan belum bisa dijadikan goal jangka panjang. Kemudian didapatkan faktor yang persentase terbesar dari faktor Six Big Losses adalah Rework Losses sebesar 52,0%, Breakdown Losses sebesar 14,9%, Reduce Speed Losses sebesar 12,9%, Set Up and Adjusment Losses sebesar 12,8%, Yeild Losses sebesar 6,6%, dan Idling and Minor Stoppages Losses sebesar 0,9%. Dan untuk meningkatkan nilai OEE proses pembersihan rutin harus dirubah dari penyemprota
Description: Dosen Pembimbing: Bendjamin Ch. Nendissa
URI: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/1038
Appears in Collections:[TA] Teknik Industri

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
COVER II revisi.pdfJUDUL27.62 kBAdobe PDFView/Open
ABSTRAK revisi.pdfABSTRAK281.77 kBAdobe PDFView/Open
BAB I PENDAHULUAN revisi.pdfBAB I295.27 kBAdobe PDFView/Open
BAB II TINJAUAN PUSTAKA revisi.pdf
  Restricted Access
BAB II430.62 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
BAB III METODOLOGI PENELITIAN revisi.pdf
  Restricted Access
BAB III268.31 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
BAB V ANALISA DAN PEMBAHASAN revisi.pdf
  Restricted Access
BAB V471.32 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN revisi.pdf
  Restricted Access
BAB VI284.67 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
DAFTAR PUSTKA revisi.pdfDAFTAR PUSTAKA285.86 kBAdobe PDFView/Open
Skripsi Full.pdf
  Restricted Access
FULL TEXT1.88 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.