Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/2581
Title: Pra rancangan Pabrik Asam Akrilat dari Gliserol dengan Kapasitas 65.000 Ton/Tahun
Authors: Rahmadhani, Novita Dwi
Rahmawati, Vika
Wahyudin, Wahyudin
Keywords: Asam akrilat
gliserol
akrolein
dehidrasi
oksidasi
Issue Date: 2-Sep-2024
Publisher: INSTITUT TEKNOLOGI INDONESIA
Abstract: Sektor industri kimia di Indonesia mengalami perkembangan yang signifikan dari tahun ke tahun. Salah satunya adalah asam akrilat yang merupakan suatu senyawa organik yang mempunyai rumus molekul C3H4O2. Asam akrilat digunakan dalam berbagai bidang industri, seperti industri cat dan pelapis, polimer dan plastik, adhesif, tekstil, pengolahan air dan kosmetik. Konsumsi asam akrilat di Indonesia diproyeksikan mencapai 147.950 ton hingga tahun 2027. Hal ini dapat menjadi peluang pendirian pabrik asam akrilat dalam mengurangi angka impor dan menambah devisa negara dengan meningkatkan ekspor. Pabrik asam akrilat dirancang dengan kapasitas 65.000 ton per tahun. Bahan baku yang digunakan untuk memproduksi asam akrilat adalah gliserol. Pabrik ini akan didirikan di Kawasan Industri JIIPE, Kabupaten Gresik, Jawa Timur yang dioperasikan secara kontinyu. Terdapat dua tahapan utama proses produksi asam akrilat yaitu reaksi dehidrasi dan reaksi oksidasi menggunakan dua buah Multitube Fixed Bed Reactor pada temperatur 360°C dan tekanan 0,5 atm dan 1,48 atm. Kebutuhan utilitas untuk air berasal dari Kawasan Industri JIIPE sebanyak 472,693 m 3 /jam untuk kebutuhan start-up dan 21,925 m 3 /jam untuk kebutuhan kontinyu. Kebutuhan listrik berasal dari PLN mencapai 138,64 kWh. Kebutuhan bahan bakar solar berasal dari PT. Pertamina Gas Negara sebesar 37.771,050 liter/hari. Kebutuhan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) yang disediakan oleh Kawasan Industri JIIPE. Bentuk badan hukum perusahaan ini adalah Perseroan Terbatas (PT) dengan struktur organisasi yang dipakai adalah sistem garis dan staff. Perusahaan ini dipimpin oleh seorang direktur dengan jumlah karyawan 143 orang. Pabrik ini beroperasi selama 330 hari dalam satu tahun. Berdasarkan hasil analisa ekonomi yang xi dilakukan dengan suku bunga bank sebesar 8% adalah Total Capital Investment sebesar Rp. 1.661.083.768.838,240 dengan Pinjaman Bank Rp. 430.000.000.000,00 (26%), Minimum Payback Period (MPP) 3,10, Internal Rate of Return (IRR) 44%. Net Cash Flow at Present Value sebesar Rp. 5.427.291.586.004,41. Berdasarkan hasil analisa ekonomi yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa pabrik asam akrilat ini layak untuk didirikan (feasible).
Description: Dosen Pembimbing : Wahyudin
URI: http://repository.iti.ac.id/jspui/handle/123456789/2581
Appears in Collections:[TA] Teknik Kimia

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1 COVER.pdfCOVER44.61 kBAdobe PDFView/Open
2 ABSTRAK.pdfABSTRAK32.96 kBAdobe PDFView/Open
3 BAB I.pdfBAB I344.92 kBAdobe PDFView/Open
4 BAB II.pdf
  Restricted Access
BAB II90.52 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
5 BAB III.pdf
  Restricted Access
BAB III491.31 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
6 BAB IV.pdf
  Restricted Access
BAB IV669.4 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
7 BAB V.pdf
  Restricted Access
BAB V157.59 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
8 BAB VI.pdf
  Restricted Access
BAB VI927.54 kBAdobe PDFView/Open Request a copy
9 DAFTAR PUSTAKA.pdfDAFTAR PUSTAKA144.61 kBAdobe PDFView/Open
10 FULL TEXT.pdf
  Restricted Access
FULL TEXT55.48 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.